Minggu, 22 November 2015

Beberuk Terung



Bismillah

Hari ini sy share resep ya... yaitu salah satu makanan khas Lombok yaitu beberuk terung.
Apa ya....
Dari penampilannya sudah terlihat seperti rujak atau karedok beda di bahannya saja.
Rasanya mirip lah dengan karedok karena ada aroma kencurnya...

Biar ga penasaran apa aja siy bahan bahannya yu simak dibawah ini, resep asli googling tapi dengan olahan ala saya ya...:)

Beberuk Terung

Bahan
*terung bulat
*kacang panjang
*Tomat
*kencur
*cabe
*gula merah
*garam
*Jeruk limau ambil airnya
*bawang merah
*terasi


Cara membuatnya

1. terung dan kacang panjang iris sesuai selera ya, kalo saya iris dan potong kecil kecil
2. cabe,tomat,bawang merah saya goreng sebentar lalu ulek dengan tambahan garam,kencur,terasi dan gula merah
3. lalu masukan terung dan kacang panjang, aduk rata
4. siap disajikan dengan nasi hangat dan ayam taliwang


Selamat mencoba :)



#Aisyrisolrisolesmini#HalalFood#Kulinerdepok#Cemilanenak#Risolfrozen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar